Search

Gara-Gara Andika Kangen Band, Yoshi Topa Sampai ke Malaysia

Liputan6.com, Jakarta Pesona dan kharisma Andika Kangen Band banyak membuat orang di sekitarnya ikut merasakan ketenaran. Seperti yang dialami oleh penyanyi Yoshi Topa. Bermula saat dirinya kolaborasi bareng dengan pria yang dikenal dengan panggilan Babang Tamvan ini. 

Yoshi Topa dan Andika Kangen Band baru saja mengeluarkan single berjudul 'Lebih Baik Mundur'. Wanita kelahiran Jambi itu bahkan banyak mendapatkan panggilan gara-gara kolaborasinya itu. Tak lama lagi, Yoshi Topa akan membuat sebuah proyek musik bareng di Negeri Jiran, Malaysia.

Single 'Lebih Baik Mundur' yang dinyanyikan bersama Andika Kangen Band mengusung genre pop Melayu.

Berkat lagu Lebih Baik Mundur, Yoshi bakal bekerja sama dengan seorang penyanyi Indonesia yang namanya tenar di Malaysia. Namun, ia masih marahasiakan nama penyanyi tersebut.

"Jadi lagu aku sama Andika Kangen Band di Malaysia memang banyak yang suka. Nanti akan ada rencana ke Malaysia untuk project selanjutnya bersama penyanyi Malaysia. Sebenarnya sih orang Indonesia yang berkarir dan terkenal di Malaysia. Pokoknya ditunggu aja," ungkap Yoshi Topa saat ditemui di Kawasan Kemang, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Di masa penanyangan perdananya, film Halloween berhasil menduduki peringkat pertama di tangga Box Office.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3673643/gara-gara-andika-kangen-band-yoshi-topa-sampai-ke-malaysia

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Gara-Gara Andika Kangen Band, Yoshi Topa Sampai ke Malaysia"

Post a Comment

Powered by Blogger.