:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape.png,553,20,0)/kly-media-production/medias/2511811/original/018015000_1543571378-0E6A0125.JPG)
Liputan6.com, Jakarta Keponakan Dewi Perssik, Rosa Meldianti kembali berseteru dengan artis Barbie Kumalasari. Nama pedangdut Irma Darmawangsa pun ikut terseret karena Meldi mengaku dekat dengannya. Irma Darmawangsa pun memberikan klarifikasinya.
Menurut Irma Darmawangsa, dirinya mengaku hanya kenal biasa dengan Meldi. Dirinya pun mengaku sangat jarang bertemu dengan Meldi. Irma bahkan mengetahui jika Meldi merupakan artis yang berada di bawah manajemen sahabatnya Didi Kingkong.
"Aku baru pertama kali ketemu pas pembukaan bisnis food court aku, Kampung Botram di Metland Tambun. Dia datang sama manajernya yang aku undang. Waktu itu sih biasa aja sih anaknya," ujar Irma Darmawangsa dalam keterangannya kepada Liputan6.com, Selasa (18/12/2018).
Namun meski begitu, Irma punya penilaian tersendiri terhadap Meldi. Menurutnya, Meldi dianggap memiliki sikap yang berbeda.
"Agak beda sih ya sikap attitude dia dari pas pertama kali aku kenal saat dia ramai dengan dengan Dewi Perssik. Dia beda banget, kayak kurang menghargai orang gitu kalau diajak bicara. Menjawab pun seadanya, jadi kan malas juga ngobrol sama dia," ujar Irma Darmawangsa.
https://m.liputan6.com/showbiz/read/3840347/irma-darmawangsa-terseret-perseteruan-rosa-meldianti-dan-barbie-kumalasariBagikan Berita Ini
0 Response to "Irma Darmawangsa Terseret Perseteruan Rosa Meldianti dan Barbie Kumalasari"
Post a Comment