Search

Pafindo Jadi Organisasi Film yang Didukung Penuh oleh Pemerintah

Liputan6.com, Jakarta - Pada Selasa (11/12/2018) malam para anggota Perkumpulan Artis Film Indonesia (Pafindo) tampak terlihat di ruangan Upper Room, Annex Building-Thamrin, Jakarta Pusat. Wajah Ketua Umum, Gion Prabowo, tampak cerah dan terus menebar senyum saat didampingi jajarannya.

Malam itu, Pafindo menjadi satu-satunya organisasi perfilman yang mendapat hibah alat-alat syuting. Sebut saja kamera dan drone dengan nilai sekitar Rp 190 juta yang didukung pemerintah melalui Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf).

Lengkapnya Pafindo bersama 40 kreator dari berbagai daerah, malam itu secara simbolis mendapatkan bantuan dari pemerintah sepanjang 2018 ini. Bekraf memfasilitasi revitalisasi infrastruktur fisik ruang kreatif, sarana ruang kreatif, dan teknologi informasi serta komunikasi.

"Tentu saja kami dari Pafindo senang dan sekaligus bangga mendapat hibah dari Bekraf berupa alat-alat syuting. Fasilitas ini tentu saja sangat bermanfaat buat Pafindo sebagai sarana ke depannya lebih maju lagi dalam berkarya, demi turut memajukan industri film nasional," ungkap Gion di sela acara saat dimintai pendapatnya oleh wartawan.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3807425/pafindo-jadi-organisasi-film-yang-didukung-penuh-oleh-pemerintah

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pafindo Jadi Organisasi Film yang Didukung Penuh oleh Pemerintah"

Post a Comment

Powered by Blogger.