Search

Film Gundala Habiskan Biaya Produksi Rp 5 Triliun?

Liputan6.com, Jakarta - Joko Anwar menyiapkan dua film untuk dirilis tahun ini, yakni Gundala dan Perempuan Tanah Jahanam. Gundala, yang dibintangi Abimana Aryasatya dan Tara Basro, dijadwalkan menggebrak bioskop pada Agustus 2019. Terkait film Gundala, Joko Anwar memberikan beberapa bocoran lagi kepada Showbiz Liputan6.com.

Gundala akan dirilis pertengahan Agustus, berdekatan dengan hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia. Saya ingin menggerakkan semangat cinta Tanah Air dan persatuan lewat film ini. Gundala sudah selesai syuting. Minggu ini memasuki tahap penataan suara, musik, dan efek visual. Kemajuannya sudah mencapai 70 persen. Saya optimistis film ini dirilis sesuai jadwal,” terang Joko Anwar di Jakarta, pekan ini.

Saat teaser dan poster Gundala diperkenalkan kepada publik, Joko Anwar kebanjiran pujian baik dari masyarakat maupun para selebritas. Harapan terhadap kualitas film Gundala sangat tinggi. Joko Anwar mengaku tak terbeban dengan tingginya ekspektasi publik.

“Enggak apa-apa, filmnya bakalan bagus, kok. Ha-ha-ha,” Joko Anwar berseloroh seraya menambahkan, “Bikin film Gundala itu enggak gampang. Saya percaya diri dengan film ini karena kami membuatnya dengan sepenuh hati.”

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/showbiz/read/3957091/film-gundala-habiskan-biaya-produksi-rp-5-triliun

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Film Gundala Habiskan Biaya Produksi Rp 5 Triliun?"

Post a Comment

Powered by Blogger.