Search

Merasa Bersalah soal Skandal Narkoba, B.I Keluar dari iKON dan YG

Liputan6.com, Seoul Hari ini, Rabu (12/6/2019), menjadi mimpi buruk bagi para penggemar iKON. Kim Han Bin, atau yang lebih dikenal dengan nama B.I, memutuskan keluar dari YG Entertainment dan iKON setelah muncul pemberitaan bahwa ia hendak membeli narkoba jenis LSD pada 2016.

Dilansir dari Soompi, B.I pertama kali mengabarkan bahwa ia keluar dari iKON lewat sebuah unggahan di Instagram pribadinya.

Selain meminta maaf kepada penggemar, pria yang sebelumnya menjadi leader iKON ini mengakui bahwa ia sempat tergoda untuk mencoba barang ilegal tersebut. Namun, B.I menegaskan pada akhirnya ia tak mengonsumsi narkoba tersebut.

"Benar bahwa aku sempat ingin bersandar pada sesuatu yang tidak seharusnya menarik perhatianku, karena aku melalui masa yang berat dan menyakitkan. Tapi, aku terlalu takut untuk mencobanya," kata dia.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3988110/merasa-bersalah-soal-skandal-narkoba-bi-keluar-dari-ikon-dan-yg

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Merasa Bersalah soal Skandal Narkoba, B.I Keluar dari iKON dan YG"

Post a Comment

Powered by Blogger.