Liputan6.com, Jakarta Rumah tangga Limbad dengan istri keduanya Benazir Endang kini tengah di ujung tanduk. Secara mengejutkan, Benazir Endang meminta diceraikan oleh Limbad lantaran kerap mendapat teror dari istri pertama pria yang dikenal dengan sebutan Master Limbad, Susi Indrawati.
Tak hanya itu, Lim Bintang buah hati Benazir Endang dengan Limbad juga diancam akan dibunuh oleh anak laki-laki limbad dari istri pertamanya, Mahardika.
"Ya saya kemarin masih sabar, udah nggak apa-apa, ini kan menyangkut anak ya. Jadi saya (memutuskan) sudah," ungkap Benazir Endang.
Selama mendapatkan teror, Limbad hanya diam saja dan tidak membantu sedikitpun. Apalagi ancaman terus didapatnya hampir setiap hari.
Dari berbagai sumber Liputan6.com merangkum beberapa fakta tentang pernikahan Benazir Endang, dengan Limbad, yang minta diceraikan.
1. Kenal di Bandara
Benazir Endang pertama kali kenal dengan Limbad saat keduanya bertemu di sebuah bandara di Tanah Air. Dari situ Benazir Endang dan Limbad bertukar nomor handphone dan mulai saling berkomunikasi.
2. Tiga Bulan Pacaran
Hampir setiap hari setelah keduanya bertukan nomor handphone, Limbad menghubungi Benazir. Sampai akhirnya Benazir pun luluh dan akhirnya mengiyakan diajak menikah dengan Limbad setelah 3 bulan pacaran.
3. Nikah Siri
Benazir Endang dan Limbad menikah secara siri pada tahun 2011, tanpa diketahui oleh istri pertamanya Susi Indrawati. Keduanya menikah setelah 3 bulan berpacaran.
4. Dikabarkan Hamil Duluan
Pernikahan Limbad dengan Benazir sempat menuai pro dan kontra. Bahkan ada yang menganggap keduanya menikah lantaran Benazir telah hamil lebih dulu.
5. Alasan Limbad Menikah Lagi
Bukan tanpa alasan Limbad memilih menikah lagi. Sebab menurutnya sebagai istri, Susi Indrawati sudah tidak bisa melayani suaminya lagi.
"Saya memutuskan menikah siri karena istri saya, Susi, sudah tidak layak lagi melayani saya sebagai suaminya," kata Limbat melalui pesan elektronik suatu ketika.
6. Ditentang Istri Pertama
Pernikahan Limbad dengan Benazir Endang sangat ditentang oleh Susu Indrawati. Bahkan Susi sempat melaporkan suaminya ke pihak berwajib dengan alasan melakukan perzinahan dengan Benazir Endang.
7. Dikaruniai Anak Perempuan
Dari pernikahan siri Limbad dan Benazir Endang, keduanya dikaruniai anak perempuan yang diberi nama Lim Bintang.
8. Kerap Mendapat Teror
Benazir Endang mengaku kerap mendapatkan teror dari istri pertama Limbad sejak awal pernikahannya. Namun selama ini ia memilih bungkam dan tak mau mempermasalahkan hal tersebut.
Sampai akhirnya,via Instagram Lim Bintang diancam akan dibunuh oleh putra sulung Limbad dari pernikahan dengan Susi. Maka, Benazir memutuskan untuk buka suara di sebuah tayangan infotainmen yang juga diunggah di kanal Youtube.
9. Limbad Tak Pulang Selama 2 Tahun
Benazir mulai bukan-bukaan perihal rumah tangganya dengan Limbad, setelah kerap diteror oleh istri pertamanya Susi.
Selama 2 tahun belakangan kata Benazir, Limbad tidak pernah pulang ke rumahnya.
10. Minta Diceraikan
Ingin hidupnya tenang dan tak lagi mendapatkan teror dari Susi Indrawati dan anaknya, Benazir minta diceraikan oleh Limbad. Ia mengaku tak kuat dengan teror atau intimidasi yang hampir setiap hari diterimanya terutama ancaman terhadap anaknya.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "10 Fakta Pernikahan Limbad - Benazir Yang Penuh Drama"
Post a Comment