Unggahan terakhirnya yang bertanggal 31 Desember 2018, memperlihatkan anjing kesayangannya yang bernama Ella. Anjing berbulu hitam ini, lulus persyaratan untuk menjadi Pet As Therapy (PAT). Ini, adalah hewan yang dilatih untuk bisa memberikan rasa nyaman kepada orang-orang yang membutuhkan, seperti para manula, orang dengan kebutuhan khusus, korban bencana, dan lainnya.
Dalam keterangan fotonya, James percaya bahwa ikatan yang tercipta dengan hewan bisa membantu orang dalam beragam hal. Mulai dari menemukan kembali kepercayaan diri, meningkatkan kemampuan komunikasi, hingga menstabilkan emosi.
"Aku adalah orang yang yakin betul tentang hal ini & Ella telah melakukan banyak hal untukku dan aku menantikan saat-saat kami bisa berbagi cinta, garukan di perut, dan banyak kunjungan pada 2019," tulis pria yang bekerja sebagai pengusaha tersebut.
https://www.liputan6.com/showbiz/read/3868588/kenalan-dengan-james-adik-kate-middleton-yang-juga-penyayang-binatangBagikan Berita Ini
0 Response to "Kenalan dengan James, Adik Kate Middleton yang Juga Penyayang Binatang"
Post a Comment